Selamat datang di blog sederhana ini, kiranya menjadi berkat bagi kita semua

Selasa, 20 Oktober 2009

TK Belepotan Pimpin Sidang MPR






Jakarta - Taufiq Kiemas untuk pertama kalinya memimpin sidang MPR dengan agenda tunggal pelantikan Presiden dan Wapres 2004-2009. Mungkin karena baru pertama kali, TK tampak belepotan memimpin sidang.

Saat membacakan pidato menjelang pembukaan sidang paripurna, berulang kali TK salah sebut. Misalnya saat mengabsen presiden dan wapres terpilih dan para mantan. Setelah menyebut Boediono, dia langsung menyebut Wapres ke-6 Try Sutrisno.

"Maaf terlewat Yang Terhormat Wapres Presiden Muhammad Jusuf Kalla," ujar TK mengoreksi. Acara sidang pun sempat terhenti beberapa detik dengan sedikit keriuhan.

TK juga salah menyebut BJ Habibie sebagai mantan wapres ketiga, seharusnya mantan presiden ketiga. Mendengar itu, Habibie yang duduk di kursi hadirin tampak tersenyum lebar pada hadirin yang ada di kiri kanannya. "It's okey," kata ahli pesawat itu dengan gaya khasnya.

Saat TK memperkenalkan para tamu negara, juga terdengar keunikan, seperti membaca Mister dengan Mester, W yang seharusnya dibaca double U dibaca W double. Artikulasi TK dalam membaca sendiri tidak terdengar tegas dan jelas. Sidang paripurna yang dihadiri 647 anggota MPR ini dimulai pukul 10.00 WIB.

Sumber : detikNews/20/10/09


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HTML